Skip to main content

JAKARTA – Kontingen SD Islam Terpadu (SDIT) Nurul Fikri menorehkan hasil manis dalam Kejuaraan Karate Open Danjen Kopassus Championship 2017 di GOR Ciracas, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Ahad (2/4/2017). Kejuaraan karate yang dibuka oleh Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke 65 Kopassus.

Atlet SDIT nurul Fikri, M Ghalib Ramadhan, siswa kelas 6A ini berhasil membawa pulang medali emas. Kejuaraan yang diikuti oleh 103 kontingen dengan jumlah peserta 1.652 orang. Dengan mempertandingkan 75 kelas terbagi dalam 2 kategori yaitu kategori umum sebanyak 66 kelas (56 kelas perorangan dan 10 kelas beregu) dan kategori TNI/Polri. sebanyak 9 kelas perorangan. Kejuaraan Karate Open Danjen Kopassus Championship 2017 ini memperebutkan total hadiah sebesar 150 juta rupiah.

“Sasaran kegiatan yaitu sukses penyelenggaraan, sukses prestasi dan sukses pemberdayaan potensi atlet daerah,” terang Gatot Nurmantyo. Karate Open Danjen Kopassus Championship 2017 mengusung tema “Melalui Kejuaraan Karate Open Danjen Kopassus Championship 2017, Kita Tingkatkan Prestasi dan Potensi Karateka Muda Berbakat”. Sedangkan motto yang diusung adalah “Tunjukan yang terbaik dan Jadilah Sang Juara”.

“Karate adalah aktivitas yang mengandung nilai-nilai perjuangan, kehormatan, disiplin, tanggung jawab, kerjasama, sportivitas, dan percaya pada kekuatan sendiri,” ucap Panglima TNI selaku Ketua Umum PB FORKI. Nilai-nilai itu memiliki relevansi dengan nilai kejuangan setiap anak bangsa dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam pembinaan kesegaran jasmani, dan tak terkecuali bagi para atlet sebagai komponen penting generasi muda bangsa.

Leave a Reply