TUGU – Untuk memperdalam pengalaman belajar siswa, Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Nurul Fikri khususnya siswa kelas 3 membuat maket dengan tema makhluk hidup, Jumat (11/9/2015).
Maket adalah tambahan atas rancangan arsitektur dan sebagai cara utama untuk menyampaikan ide dan menggambar tata ruang. Pembuatan maket ini dilakukan secara individu. Siswa diajak untuk berimajinasi membuat suatu tempat seperti kebun binatang, taman kota, dan yang lainya.
Tujuan pembuatan maket ini adalah untuk menambah pengetahuan siswa tentang pengelompokan makhluk hidup. Menggunakan maket, siswa termotivasi untuk belajar dan memahami pembelajaran yang sedang berlangsung. Hal tersebut dikarenakan pemahaman para siswa, konsep, prinsip dan pengalaman belajar diintegrasikan dan disinergikan dalam bentuk aktualisasi penerapan konsep dalam kehidupan sehari-hari, yang dibentuk dalam sebuah miniatur maket.